Saya punya bekas luka bakar di kaki berupa flek-flek hitam yang dalam, saya sudah mencoba menghilangkan dengan produk pemutih dan scrub tapi flek hitamnya tidak pudar. Apakah solusi dengan laser bisa membantu dan dimana klinik kosmetik yang mempunyai failitas laser? (mycan32@xxx.co.id)
Dear Maya, Mengatasi flek hitam memang tidak mudah. Flek hitam pada kulit orang Asia sulit diatasi karena butiran pigmen melanin kita mempunyai bentuk yang besar, padat, dan sangat solid. Jadi dalam mengatasi flek memang dibutuhkan kesabaran. Hati-hati dalam memilih suatu produk kosmetika pemutih. Untuk masalah mbak Maya, bisa dibantu dengan teknologi LHE ( Light heat Energy ), yaitu suatu therapy dimana energy sinar yang dipancarkan akan dirubah menjadi panas, energy panas ini yang akan merusak ikatan pigmentasi yang ada. Sehingga dapat membantu mengurangi fleg hitam. Disarankan untuk mengunjungi klinik perawatan yang di supervisi oleh dokter, sebab untuk kasus seperti hanya dapat dilakukan dengan penanganan dokter.
0 comments:
Post a Comment